Artikel

9 Manfaat Oxygen Infusion Treatment Untuk Kulit Wajah

manfaat oxygen infusion treatment

Manfaat oxygen infusion treatment sangat banyak, mulai dari mengencangkan kulit wajah, pengelupasan sel kulit mati dan masih banyak lagi, yuk simak selengkapnya dibawah ini!

Oxygen infusion treatment juga dikenal sebagai facial oksigen, adalah perawatan wajah yang melibatkan penyemprotan molekul oksigen langsung ke epidermis, atau lapisan luar kulit.

Menurut Dermatology Practical & Conceptual, oksigen memiliki beragam manfaat yang menguntungkan bagi kulit, termasuk meningkatkan metabolisme sel, mempercepat penyembuhan luka, mengurangi iritasi kulit, dan bahkan sifat anti-inflamasi. 

Tidak heran jika banyak orang yang melakukan prosedur oxy facial untuk meningkatkan kesehatan dan keremajaan kulit, sehingga tampak awet muda.

manfaat oxygen infusion treatment

Manfaat Oxygen Infusion Treatment Untuk Wajah

Sebagai salah satu treatment wajah modern, perawatan berbasis oksigen ini terbukti memberikan beberapa manfaat bagi kulit. Diantaranya adalah:

1. Menjaga Kelembaban Alami Kulit

Manfaat oxygen infusion treatment yang pertama adalah membantu menjaga hidrasi alami kulit. Ini juga mengembalikan kelembapan di area yang kering. Kulit wajah seringkali terhidrasi jika terkena sinar matahari secara berlebihan. Namun, komponen asam hialuronat dalam treatment ini membantu menghidrasi kulit, memulihkan kelembapannya.

2. Menyamarkan Noda Hitam

Jika dilakukan secara rutin dan sesuai dengan pedoman dokter kulit. Hasilnya, terapi ini bekerja dengan baik untuk menyembunyikan atau menghilangkan noda hitam di wajah. Secara spesifik, flek hitam terjadi akibat radiasi sinar matahari atau penggunaan produk perawatan kulit yang salah.

Baca juga:  Rahasia Awet Muda Ala Artis Korea: Awet Muda dan Glowing!

Jadi, usahakan untuk melakukan treatment ini dengan cermat untuk memastikan kulit wajah bersih dan bebas dari flek hitam. Sehingga saat merias wajah, kamu tidak perlu khawatir untuk menutupi flek hitam yang tersebar di beberapa titik.

3. Mencerahkan Kulit Wajah

Manfaat oxygen infusion treatment selanjutnya adalah membantu mencerahkan kulit. Selama prosedur perawatan, kulit akan menerima banyak nutrisi yang akan membantu menyembunyikan noda hitam.

Selain itu, secara alami mampu mencerahkan kulit. Jika kamu melakukannya secara rutin, kulit akan tampak lebih cerah sehingga membuat penampilan jauh lebih menarik.

4. Menjaga Kekencangan Kulit Wajah

Treatment ini juga mampu merangsang pembentukan kolagen pada kulit wajah. Kolagen adalah protein yang mendorong pembaharuan sel kulit yang tepat. Selain itu, masalah pada proses regenerasi juga akan diperbaiki sehingga dapat kembali normal. Hal ini membuat kulit jauh lebih kenyal, lembap, dan tentunya bebas garis halus.

Artinya, perawatan ini juga bermanfaat untuk menjaga kekencangan kulit wajah. Siapapun yang ingin tampil lebih muda bisa mencobanya. Namun, agar hasilnya maksimal, pastikan dilakukan di klinik kecantikan terbaik.

5. Memberi Efek Detoksifikasi pada Kulit

Manfaat oxygen infusion treatment selanjutnya adalah memberi efek detoksifikasi. Pasalnya, kandungan nutrisi berupa antioksidan di dalamnya mendorong proses detoksifikasi. Berbagai jenis kotoran yang menempel pada permukaan atau menyumbat pori-pori dapat dihilangkan.

Tentu saja hal ini turut andil dalam menjaga kebersihan kulit wajah secara maksimal. Terhindar dari masalah jerawat dan komedo, sekaligus tampak lebih cerah dan bercahaya. Hasilnya, kulit semakin mempesona meski tanpa menggunakan riasan tebal.

6. Meningkatkan Produksi Kolagen

Kolagen menjadi salah satu protein yang berperan penting dalam tubuh, khususnya pada kulit. Kandungan kolagen mampu meningkatkan kekenyalan wajah. Sayangnya, sintesis kolagen menurun seiring bertambahnya usia.

Baca juga:  Treatment Wajah Fabella Beauty Clinic Depok: Best Seller!

Tapi jangan khawatir, manfaat oxygen infusion treatment selanjutnya adalah meningkatkan pembentukan kolagen, menjadikan kulit wajah jadi lebih kencang dan mengurangi tanda-tanda penuaan.

7. Mencegah Jerawat

Kotoran dan minyak berlebih dapat menyumbat pori-pori sehingga menimbulkan jerawat. Penggunaan asam hialuronat pada oxy facial dapat membantu mengecilkan pori-pori, mencegah kotoran dan minyak menumpuk di kulit. Akhirnya, jerawat pun bisa dihempas!

8. Menutrisi Kulit

Seperti area tubuh lainnya, kulit wajah membutuhkan nutrisi yang tepat agar tetap terlihat segar dan sehat. Sebab jika kulit tidak mendapat nutrisi yang cukup, wajah bisa tampak layu, kurang kencang, dan lebih tua dari sebelumnya. 

Jadi, manfaat oxygen infusion treatment ini memenuhi kebutuhan nutrisi kulit wajah. Selain itu, metabolisme jaringan kulit akan lebih lancar akibat peningkatan oksigen bertekanan tinggi, yang cukup menguntungkan.

Kondisi ini membuat kulit wajah menjadi lebih bercahaya, halus, dan tahan terhadap debu serta kotoran yang sering menempel.

9. Menghaluskan Kulit

Bekas luka atau bekas jerawat yang membandel dan menempel di wajah mungkin akan membuat penampilan jadi kurang menarik. Apalagi jika harus bertemu dengan orang tersayang atau orang penting, permukaan kulit yang kasar mungkin bisa membuat kita merasa kurang nyaman.

Nah, jika kamu mengalami hal tersebut, treatment oxy infusion sangat cocok untuk mengatasi permasalahan kulit tersebut. Selain mencerahkan, penggunaan serum dan pemberian oksigen bertekanan tinggi akan membuat permukaan kulit yang kasar dan rusak menjadi halus dan licin dalam waktu singkat.

Jadi, sudah tahu bukan berbagai manfaat oxygen infusion treatment? Apabila kamu ingin mendapatkan berbagai keuntungan di atas, kamu bisa mencobanya di Fabella Beauty Clinic, yang langsung ditangani oleh dokter profesional sehingga hasilnya jauh lebih maksimal dan juga aman, yuk reservasi sekarang!

Baca juga:  Cara Alami Menghilangkan Flek Hitam di Wajah Akibat Kb

Kategori :

Artikel
Share This :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Contact Us

Selamat datang di Layanan Konsultasi Online Fabella, kami siap memberikan pelayanan:

  • Konsultasi kulit gratis dengan Dokter / Tim Customer Care
  • Konsultasi Treatment/ perawatan
  • Reservasi online
  • Dll