Cara menghilangkan milia di wajah cukup bervariasi, mulai dari perawatan rutin harian hingga menggunakan laser di klinik kecantikan terbaik, yuk simak selengkapnya!
Milia adalah benjolan kecil yang berkembang ketika sel kulit mati atau keratin terperangkap di bawah permukaan kulit dan mengeras. Benjolan ini sering ditemukan di wajah, terutama di kelopak mata, pipi, dagu, dan hidung, yang mana sering disalah artikan sebagai komedo putih.
Milia bukanlah kelainan yang berbahaya dan tidak memerlukan pengobatan khusus. Namun keberadaanya kerap mengganggu penampilan dan membuat seseorang kurang percaya diri. Kabar baiknya, ada beberapa cara menghilangkan milia di wajah, simak selengkapnya!
Daftar Isi:
Toggle7 Cara Menghilangkan Milia di Wajah
Milia dapat hilang dengan perawatan kulit dan obat-obatan secara rutin, serta menjalani prosedur di klinik kecantikan yang langsung ditangani oleh dokter. Cara-cara berikut ini bisa digunakan untuk menghilangkan milia di wajah:
1. Lakukan Eksfoliasi Kulit
Eksfoliasi wajah dapat mengangkat sel kulit mati dan keratin yang terperangkap di bawah kulit. Cara menghilangkan milia di wajah, gunakan produk yang mengandung bahan eksfoliasi seperti retinol, asam salisilat, asam sitrat, atau asam glikolat.
Untuk hasil terbaik, lakukan eksfoliasi secara rutin. Sebaiknya gunakan produk eksfoliasi sekali sepanjang minggu pertama. Jika tidak ada gejala iritasi, tingkatkan frekuensinya menjadi 2-3 kali seminggu pada minggu berikutnya.
2. Pakai Tabir Surya
Milia bisa bertambah banyak jika kulit berulang kali terkena sinar matahari. Agar milia tidak menyebar dan hilang, sebaiknya gunakan tabir surya setiap hari, terutama saat beraktivitas di luar rumah.
Pilih tabir surya dengan SPF minimal 30 dan komponen berbahan dasar mineral (physical sunscreen). Tabir surya berbentuk ini lebih lembut di kulit dan tidak menyumbat pori-pori sehingga efektif menghilangkan milia di wajah.
3. Gunakan Air Mawar
Cara menghilangkan milia di wajah, tambahkan toner berbahan dasar air mawar ke dalam rangkaian skincare mu. Air mawar mengandung sifat anti-inflamasi yang dapat membantu mencegah pembentukan milia.
Selain itu, air mawar dipercaya dapat mengurangi kemerahan dan mencegah kerutan pada kulit. Face mist ini dapat digunakan setelah membersihkan wajah dan sebelum mengaplikasikan pelembab.
4. Gunakan Masker Madu
Madu, khususnya madu manuka, memiliki sifat anti inflamasi dan dapat digunakan sebagai masker untuk mencegah milia meradang atau berkembang biak. Karena sifat antibakterinya, komponen alami ini juga dapat digunakan untuk menyembuhkan atau meredakan jerawat.
Cara menghilangkan milia di wajah dengan madu, cukup oleskan pada kulit sebagai masker dan diamkan selama 10 menit. Kemudian, bilas wajah hingga bersih dengan air hangat.
5. Oleskan Salep Retinoid
Salep retinoid bagus untuk mengangkat sel kulit mati dan membuka pori-pori sehingga milia lebih cepat larut. Namun, salep ini baru bisa kamu dapatkan setelah berkonsultasi dengan dokter kulit.
Selain itu, kenakan tabir surya pada siang hari setelah mengoleskan salep ini. Pasalnya, salep retinoid mungkin membuat kulit lebih sensitif terhadap efek negatif paparan radiasi UV.
6. Lakukan Ekstraksi Milia
Ekstraksi milia dilakukan dengan membuat sayatan kecil pada benjolan dengan pisau bedah dan kemudian menghilangkan timbunan sel kulit mati. Cara menghilangkan milia di wajah ini cukup efektif. Namun prosedur ini hanya bisa dilakukan oleh dokter di klinik kecantikan atau rumah sakit.
Meskipun biasanya aman, ekstraksi milia dapat menimbulkan efek samping seperti kemerahan, bengkak, dan memar, yang dapat hilang dengan sendirinya dalam beberapa hari.
7. Laser Ablasi
Terapi ablasi laser juga dapat membantu menghilangkan milia di wajah. Prosedur ini bertujuan untuk menghilangkan sel-sel kulit mati yang menumpuk di bawah kulit. Laser Ablasi menawarkan efek samping yang lebih rendah dibandingkan metode medis penghilangan milia lainnya.
Selain itu, laser tidak akan membahayakan atau melukai kulit di sekitarnya. Namun, setelah tindakan ini, kamu mungkin merasa tidak nyaman karena akan timbul ruam serta bengkak pada kulit wajah.
Treatment Untuk Menghilangkan Milia di Wajah
Meski milia bisa hilang dengan skincare harian, namun hasilnya membutuhkan waktu yang lama. Ada baiknya untuk melakukan treatment dibawah ini, sehingga milia bisa hilang secara cepat, yaitu:
Q-Switch NdYAG Laser
Laser ini menggunakan panjang gelombang 1064nm yang bekerja pada lapisan epidermis tanpa merusak struktur kulit. bertujuan untuk menghilangkan flek dan kelainan kulit (flek , freckles, lentigo, tato, tanda lahir, dapat meremajakan sel kulit, bekas jerawat & hiperpigmentasi lainnya).
IPL Treatment
Treatment IPL atau Intense Pulsed Light adalah sebuah prosedur untuk meningkatkan tampilan warna dan tekstur kulit menggunakan gelombang sinar, hampir seperti perawatan laser.
Prosedur ini dapat membantu menghilangkan kerutan, bintik-bintik, bercak merah, dan rambut yang tidak diinginkan di area kulit. IPL treatment menggunakan berbagai macam gelombang cahaya yang dipadukan agar dapat menargetkan area yang lebih besar.
Jika milia tidak hilang atau justru bertambah banyak setelah mencoba beberapa cara diatas, sebaiknya konsultasi dengan dokter kulit di Fabella Beauty Clinic.
Dengan demikian, dokter akan memutuskan metode menghilangkan milia mana yang paling efektif dan sesuai dengan kondisi kulit. Jadi jangan lupa ya, cara menghilangkan milia di wajah harus dilakukan secara tepat!